beloved campus

Sabtu, 10 Maret 2012

Mata Kuliah Interpersonal Skill


Hari ini (9/3/12) adalah hari pertama aku mengikuti Matkul Interpersonal Skill yang diajarkan oleh ibu MC. Menurutku dosen pengampunya menarik, karna dia bisa membawa suasana. Pertemuan pertama kami melakukan perkenalan, membahas tentang aturan kelas dan apa itu Interpersonal Skill. Aturan kelas yg telah disepakati antara lain hape harus d matikan dan harus berpakaian “Office Look”. “office Look” aku mengartikannya sebagai harus berpakaian layaknya d kantor. Karna STMIK AMIKOM YOGYAKARTA adalah ‘Tempat Kulliah Orang Berdasi’ jadi kita harus menyesuaikan penampilan kita dengan slogan yg kita punya, agar sesuai dengan Kampus Kita. Berpakaian look office diharuskan memakai Kemeja (khusus buat cowok wajib Berdasi) celana berbahan kain “No Jeans!!”, ya bener gak boleh pake celana jeans karna emank gak ada orang kantoran yg memakai jeans buat ke kantor. Dan juga gak boleh memakai flat shoes dan juga cats, yang cewe harus menggunakan sepatu PDH, ya paling enggak ada haknya dikitlah, dan buat cowok harus pakai sepatu PDH.
Sejujurnya aturan ini membuat ak merasa sedikit keberatan. Karna itu semua gak sesuai sama kepribadian aku. Biasanya ak ke kampus hanya mengenakan kemeja standart, jeans, dan flat shoes. Tapi kali ini ak harus memakai celana kain, sepatu yg ada haknya. Tapi setelah aku pikirin baik-baik, mungkin ini semua adalah langkah awal dari pertanda baik (mudah-mudahan sukses). Toh gak ada salahnya kan mencoba suatu hal yg baru untuk suatu yg baik J. Kata-kata ibu MC hari ini yang sangat nancep banget didiriku yaitu “mengambil sebuah keputusan”. Kita harus berani mengambil keputusan terhadap suatu hal (diri kita sendiri) yang tidak membuat kita menyesal kekedepanya. Hari ini aku bisa mengambil keputusan yakni ak harus menyelesaikan semua tugas-tugasku sebelum OL (online). Ya emank sih kedengerannya agak lebay tapi itulah kenyataannya… J

Tidak ada komentar:

Posting Komentar